Air conditioner (AC) adalah mesin elektronik yang biasa digunakan sebagai alat untuk mendinginkan suatu ruangan.

Jika dahulu ac termasuk kategori barang mewah, kini ac adalah barang yang biasa dimiliki oleh setiap keluarga atau setiap orang, terlebih di daerah perkotaan.

Karena saat ini mesin pendingin tersebut harganya cukup terjangkau, ac bisa kita temukan dimana saja, dari mulai minimarket, rumah, rumah makan, perkantoran atau tempat usaha kecil.

Sebagai Negara yang mempunyai iklim tropis, Indonesia pastinya akan mengalami musim panas (kemarau) selama 6 bulan.

Nah, di musim inilah biasanya banyak orang yang membutuhkan ac tersebut. Karena dengan ac kita bisa merasa lebih nyaman untuk melakukan aktifitas sehari-hari.

Jika anda ingin membeli atau mengganti ac di rumah dengan yang baru, anda sebaiknya mengetahui merk ac apa saja mempunyai kualitas bagus sesuai kebutuhan anda.

Berikut berbagai merk ac terbaik yang bisa anda jadikan sebagai referensi.

1. Merek AC Terbaik Daikin

AC Hemat Energi
duniabaruac.com

Saat berbicara tentang merk AC yang bagus, maka Daikin menjadi salah satu merk AC yang cukup dicari.

Merk AC Daikin bukan lagi menjadi barang yang asing di pasar Indonesia karena memang sudah lama berada di pasar indonesia.

Daikin selalu konsisten memberikan teknologi terbaik untuk keluarga Anda. AC Daikin menjadi salah satu solusi agar membuat rumah Anda selalu nyaman di tengah panasnya udara di luar sana akibat pemanasan global.

Tidak hanya untuk hunian, Daikin juga menyediakan AC untuk industri dan komersil. Untuk hunian, Daikin memiliki dua jenis tipe AC yang ditawarkan, yaitu AC split dan multisplit (1 mesin untuk 2 unit AC).

Perusahaan AC asal Jepang ini memiliki beberapa seri AC terbaik yang ditawarkan. Semua seri terbaru dari Daikin ini sudah memiliki teknologi inverter yang akan membantu Anda menghemat energi.

Sebagai produsen AC yang telah berdiri cukup lama, produk AC Daikin pastinya tidak perlu diragukan lagi dengan kualitasnya.

Daikin jenis ini telah dilengkapi dengan Freon R32 yang dikenal sebagai Freon ramah lingkungan yang tidak mengakibatkan merusak lapisan ozon.

Beberapa seri terbaik dari AC Daikin adalah urusara 7 (FTXZ), European Designed (FTKJ), Hi Inverter (FTKV), dan Multi- S.

Anda bisa memilih secara bebas sesuai dengan kebutuhan dan keinginan Anda. Segera miliki dan jangan sampai kehabisan.

AC daikin yang satu ini mampu mencegah terjadinya pemanasan global. Selain itu, Daikin Deluxe R32 FTM25JV14

Sudah dibekali dengan fitur-fitur yang sangat canggih daintaranya, Auto Fan Speed, 3-D Air Flow, Self Diagnosis eith Digital Display, dan Horizontal Auto Swing (bisa ke kiri dan kanan). AC tersedia berbagai jenis varian dari mulai yang terbesar 3 PK, 2 ½ PK, 2 PK, 1 ½ PK dan 1 PK.

2. AC Merk Panasonic Deluxe

AC Hemat Listrik Terbaik
bselectrical.com

Panasonic mengklain ac yang satu ini sebagai produk yang ramah lingkungan. Teknologi AC Panasonic jenis ini dirancang khusus supaya bisa beradaptasi dengan kegiatan yang anda lakukan sehari-hari di dalam ruangan.

Siapa sih yang tidak kenal dengan produsen berbagai mACam barang elektronik ini? Mulai dari televisi, lemari es, AC dan lain sebagainya.

Panasonic menjadi salah satu yang masuk dalam daftar merk AC terbaik yang ada di Indonesia.

Meskipun Panasonik tidak hanya fokus pada satu mACam elektronik saja, akan tetapi AC panasonik memiliki kualitas yang baik.

Selain itu juga memiliki pilihan yang lengkap untuk memenuhi kebutuhan Anda dalam menggunakan pendingin ruangan.

Ada berbagai jenis type AC yang ditawarkan dari Panasonic, diantaranya adalah single split, cassette type, ceiling type hingga floor standing type.

Selain itu, untuk AC hunian hampir semuanya sudah dilengkapi dengan teknologi inverter.

Dengan teknologi inverter yang digunakan maka penggunaan daya listrik dapat diminimalkan. Sehingga Anda tidak perlu panik lagi memikirkan tagihan listrik setiap bulannya.

Tidak hanya itu, AC panasonik juga dikenal dengan kualitasnya yang cepat dingin.

Hebatnya lagi, AC Panasonic ini juga dilengkapi dengan teknologi nanoe-G yang dapat menjernihkan udara di dalam ruangan. Sehingga Anda tidak perlu lagi untuk membeli Air Purifier.

Untuk beberapa seri AC Panasonic, Anda bisa membeli seri CS/CU-VU10SKP, CS/CU-XN5SKJ dan beberapa jenis atau tipe lainnya. Anda bisa memilih fitur yang sesuai dengan keinginan Anda.

Terdapat beberapa fitur yang menjadikan ac ini mampu menghemat energy hingga 65%.

Kelebihanya tidak hanya menghemat listrik, ac ini juga dilengkapi dengan beberapa fitur menarik, semisal intelligent inverter, iAUTO-X, nanoe-G, R410 Gas dan 5-star energy Rating.

Tidak heran jika panasonik jenis ini termasuk dalam kategori best seller.

3. AC Merk Sharp Sayonara Panas

AC Merk Sharp AH-A5SDL
sharp-indonesia.com

Dengan slogan ‘sayonara panas” ini, sharp menawarkan mesin pendingin ruangan yang dapat menjadikan anda betah dan nyaman tidak kepanasan.

Sharp tipe ini adalah ac yang ramang lingkungan, menggunakan Freon yang aman dan tidak merusak lapisan ozon.

Tentu Anda sudah tidak asing lagi bukan dengan produsen barang elektronik asal negeri tirai Bambu ini? Ada berbagai produk yang dihasilkan oleh produsen Sharp ini.

Diantaranya adalah Kulkas, televisi, mesin cuci, AC dan masih banyak lagi yang lainnya.

Hampir semua produk yang dihasilkan dari Sharp ini diakui masyarakat akan kualitasnya. Sehingga tidak mengherankan jika di pasaran produk sharp apapun jenisnya laris-manis.

Hebatnya lagi, produk Sharp ini mampu bertahan hingga dalam waktu yang lama alias awet.

AC Sharp ini memiliki keistimewaan yang tidak dimiliki oleh merk AC yang lainnya.

Yaitu, AC Sharp dilengkapi dengan PlasmA Cluster yang mampu menghilangkan jamur, virus, bau dan alergen yang terdapat di dalam ruangan Anda. Sehingga selain nyaman, Anda juga akan lebih sehat.

Jenis Freon R32 yang digunakan untuk merk ac terbaik ini adalah jenis Freon yang ramah lingkungan tidak mengandung bahan-bahan perusak lapisan ozon.

Ac hemat energy ini juga dibekali dengan teknologi powerful jetstream yang langsung bisa mengeluarkan udara dingin ketika cuaca panas.

4. LG Hybrid Ultima Series

LG Hybrid Ultima Series DC10MV
LG.com

LG atau Life Good menempati urutan kelima dari jajaran merk AC terbaik yang laris manis di pasaran. LG menjadi salah satu Merk yang mampu menguasai pasar elektronik di Indonesia.

Tidak hanya AC, LG juga memproduksi Televisi, Lemari es, mesin cuci dan lain sebagainya.

Beberapa seri dari AC LG sudah dilengkapi dengan teknologi Ionizer Sterillization yang mampu untuk mensterilkan deodorasi dan bakteri hingga 99,9 persen.

Selain itu, LG juga memiliki desain yang elegan sehingga akan mempercantik desain ruangan Anda.

Bahkan untuk seri LG D10SMV, panelnya terletak tersembunyi sehingga tampilan dari AC ini lebih cantik.

Fitur kebanggaan lainnya yang dipersembahkan oleh LG adalah AC LG memiliki Jet Cool. Sehingga mampu mendinginkan ruangan secara cepat sekalipun baru pertama kali dinyalakan.

Fitur menarik lainnya adalah Pengaturan suhu AC LG ini lebih mudah dilakukan karena sudah menggunakan fitur Active Energy Control yang mampu mengontrol penggunaan energi listrik yang terpakai dan kapasitas pendingin secara efektif.

Dengan berbagai kelengkapan fitur yang dimiliki, LG mampu menjamin kepuasan pelanggannya dan mampu menjamin konsumsi listrik yang digunakan tergolong rendah.

Untuk mendapatkan AC LG, Anda bisa mendatangi toko elektronik terdekat atau memesannya secara online.

AC dengan ukuran 1 PK sebenarnya sudah sangat cukup untuk memberikan kesejukan udara di dalam ruangan dengan ukuran sedang.

Bahkan ac ini juga sangat cocok jika dipasangkan di dalam kamar tidur anda, sehingga tidak akan kepanasan di malam hari ketika musim kemarau tiba.

LG Hybrid Ultima Series DC10MV ialah AC ukuran 1 PK terbaik yang dilengkapi dengan berbagai fitur yang menakjubkan diantaranya Fresh Dry, Jet Cool, Auto Cleaning, Air Filter dan Inverter V Technology.

Salah satu merek ac terbaik ini bisa menghemat energy sampai 60%. Selain itu dari segi desain juga terlihat stylish dan modern, selain sebagai mesin pendingin ruangan bisa juga sebagai hiasan di dalam ruangan anda.

5. Changhong

Changhong CS-C09 QA
murahelectronic.com

Meskipun changhong adalah produk elektronik dari China, namun kualitas dari produk-produk merk ini sangat bersaing dengan produk-produk yang berasal dari produk elektronik buatan jepang.

“Murah tapi bukan murahan” menjadi motto bagi merk AC Changhong. AC Changhong dikenal memiliki harga yang murah dengan kualitas yang bisa diandalkan.

Selain memproduksi AC, vendor asal China ini juga memproduksi Televisi lho.

Kondesor AC Changhong terbuat dari bahan logam mulia emas yang dapat mencegah menempelnya debu dan karat serta mampu membuat AC awet atau tahan lama.

AC ini juga dilengkapi dengan indikator LED yang membuat tampilannya terlihat canggih dan elegan.

Changhong CS-C09 QA merupakan ac hemat energy yang banyak diminati oleh konsumen.

Selain dari harganya yang terjangkau, produk ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur tambahan yang tidak kalah menarik yaitu Gold fin berfungsi untuk mencegah debu dan jamur yang tumbuh di dalam mesin ac, 3D Air Flow yang menyalurkan udara dari ac dengan merata ke seluruh sudut ruangan dan hidden display adalah lampu LED tersembunyi yang memberikan kesan elegan pada desai ac ini.

6. Haier

Merk AC Terbaik
haier.com

Jika Anda menginginkan merk AC yang memiliki kualitas yang bandel maka Haier menjadi jawaban atas kebutuhan Anda tersebut.

AC ini dilengkapi dengan teknologi Photocatalytic Filter yang mampu mengurangi bau dalam ruangan.

Selain itu juga dilengkapi dengan teknologi Intelligent Air Flow yang mampu menyebarkan udara dingin ke seluruh ruangan secara merata.

Ac haier tipe ini merupakan salah satu ac terbaik dengan harga yang masih bisa dijangkau.

Dengan dilengkapi I Feel Function, yaitu sensor kecil pada remote control yang bisa merasakan suhu disekitar ruangan untuk mengirimkan sinyal pada IDU.

Dengan demikian, ac ini akan menyesuaikan udara dan suhu di dalam ruangan tersebut supaya bisa bekerja dengan optimal.

Uniknya, Haier SAP-KC109FG3 ini juga telah dibekali dengan multi-function filter untuk bisa menghasilkan udara oyang mengandung antioksidan dan vitamin C.

Dengan demikian, anda tidak perlu untuk khawatir dengan udara kotor yang ada di dalam rumah.

7. Midea

Midea MSF-18CR
midea.com

Midea dengan seri MSF-18CR ini mempunyai ukuran yang tidak terlalu besar sehingga tidak akan membutuhkan tempat yang terlalu banyak.

Selain itu keunggulanya adalah terdapat compressor intelligence alert (CIA) System.

Terdapat juga fitur turbo mode di dalam ac ini yang berguna untuk mendinginkan ruangan dengan lebih cepat.

Sementara itu, Self Cleaning ialah teknologi mutakhir yang bisa membuat udara lebih bersih ketika dikeluarkan. Dengan White LED Lamp, Midea jenis ini jadi terlihat lebih canggih dan lebih modern.

8. Polytron

Polytron PAC 18VX
polytron .com

AC merk polytron satu ini telah menggunakan teknologi terbaru yaitu Aurora Ice. Teknologi ini mampu mendinginkan ruangan dengan lebih cepat dibandingkan merk lainya, sehingga sangat cocok untuk dipasang di dalam ruangan rumah atau kantor anda.

Kemudian timbul pertanyaan, dengan begitu apakah listrik menjadi boros? Tidak. Pasalnya, Aurora Ice ini mendinginkan suhu ruangan sesuai dengan suhu yang telah kita tentukan.

Ketika suhu ruangan telah mencapai temperature yang diinginkan maka compressor otomatis akan mati dengan sendirinya untuk menghemat listrik.

9. Electrolux Air Care

Merk AC Terbaik
MouthShut.com

AC yang hemat energy ini merupakan produksi dari sebuah brand Electrolux. Ac dengan penggunaan hemat energy ini dilengkapi dengan fitur Viva Active, yang bisa memungkinkan ac ini untuk bisa mendinginkan sekaligus membersihkan udara yang ada di dalam ruangan.

Active plasma di dalam ac ini mempunyai peran sebagai ionizer yang mampu membersihkan udara dari debu, virus dan bakteri yang bisa berpotensi mendatangkan penyakit.

Electrolux Air Care ESM07RD adalah pendingin ruangan yang cukup canggih serta kaya fitur yang bermanfaat.

10. Merk Ac Terbaik Samsung

AC Terbaik
Specindo.com

Selain terkenal dalam memproduksi smartphone dan tablet, Samsung juga bersaing dalam memproduksi barang elektronik seperti AC.

Samsung AR05JRFSVURNSE ialah mesin pendingin ruangan yang dibekali dengan triangle design untuk bisa menghadirkan udara dingin dengan lebih cepat.

Meskipun tidak memiliki seri AC yang banyak, namun kualitas dari AC Samsung tentunya sudah tidak perlu diragukan lagi.

Bahkan AC paling mutakhir yang dikeluarkan oleh Samsung memiliki desain segitiga yang mampu membuat sirkulasi udara menjadi lebih cepat dingin.

Selain itu, dengan desain tersebut udara dingin dapat menyebar merata hingga ke seluruh ruangan.

Pendingin udara ini juga dilengkapi dengan teknologi digital Inverter yang mampu menghemat energi yang digunakan.

Hebatnya lagi, untuk menjaga suhu ruangan agar tetap dingin dan menghemat energi Anda tidak perlu menyala-matikan AC yang Anda gunakan tersebut.

Di samping itu, semua unit outdoor dari Samsung selalu dilapisi dengan lapisan anti korosi yang mencegah munculnya karatan.

Selain itu, AC jenis ini juga telah dibekali dengan teknologi smart inverter untuk bisa lebih hemat dalam penggunaan energy atau listrik.

Terdapat juga fitur tambahan yaitu virus doctor dan easy filter yang berfungsi sebagai penghilang debu, virus, bakteri dan kotoran dengan otomatis.

11. AUX

ac terbaik
krd.vashklimat.com

Jika Anda sedang mencari merk AC terbaik yang hemat energi dan memiliki kualitas yang bagus, Anda bisa memilih AUX sebagai jawabannya. Namun sayangnya merk ini kurang begitu dikenal di pasar Indonesia.

AUX memiliki berbagai jenis tipe AC yang disediakan, antara lain adalah AC Split, portable, Floorstanding dan komersial.

Material yang digunakan dalam produk AC AUX ini terbuat dari bahan yang anti karat sehingga akan lebih awet dibandingkan dengan AC lainnya.

Ada beberapa fitur yang ditawarkan dalam AC AUX ini, yaitu fitur Multi Fan Speed yang mampu membuat AC jadi lebih cepat dingin walaupun Anda baru saja menyalakannya.

Selain itu semua AC dari AUX ini dilengkapi dengan teknologi hemat daya yang mampu membuat Anda lebih hemat dalam pemakaian enegri listrik.

Beberapa seri AC AUX yang laris manis di pasaran, diantaranya adalah sebagai berikut yaitu, FO Type, YR Type, FFR1 Type dan DA Type.

Seri AX AUX ini bisa Anda dapatkan dengan harga yang cukup bersahabat dan terjangkau.

12. Mitsubishi

Ac Merk Mitsubishi
split-market.ru

Jika selama ini Anda mendengar nama merk Mitsubishi merupakan merk produsen mobil. Ternyata Mitsubishi juga memproduksi AC lho.

Meskipun Mitsubishi electrik belum terlalu dikenal oleh masyarakat akan tetapi kualitas yang dimiliki sudah cukup bisa diperhitungkan.

Brand ini sudah banyak memproduksi barang elektronik yang berkualitas dan tahan lama. Tipe yang paling banyak digunakan dari AC ini adalah AC Komersial.

Selanjutnya AC split untuk hunian. Mitsubishi memiliki teknologi terbaru, yaitu I See Sensor yang mampu mengontrol AC secara lebih baik dan lebih optimal.

13. Gree

Gambar ac merk gree
sublimpresores.com

Gree merupakan salah satu merk AC asal negeri tirai bambu yang memiliki kualitas yang cukup diperhitungkan. Gree menjadi salah satu AC berkualitas yang menawarkan harga yang murah.

Namun meskipun demikian, bukan berarti AC dengan merk Gree tidak memiliki kualitas yang baik. Gree selalu mengedepankan teknologi dan fitur dalam setiap produknya.

Bahkan ada pula fitur Frozen Power yang memiliki kemampuan untuk mendinginkan rungan 30 persen lebih cepat jika dibandingkan dengan merk AC lainnya.

Selain itu, salah satu merk AC terbaik Gree ini juga melengkapi produknya dengan ECO Friendly yang mampu membuat AC menjadi lebih hemat dalam penggunaan daya. Apalagi dalam setiap seri terbarunya.

Ada beberapa produk best-seller yang banyak diincar oleh konsumen, diantaranya adalah Low Watt COO Series, U-Crown Deluxe Inverter, Standard WOO Series dan masih banyak lagi yang lainnya. Semua seri dari Gree ini mampu melengkapi kebutuhan Anda.

Demikian daftar merk ac terbaik, semoga bisa menjadio referensi bagi anda yang hendak membeli mesin pendingin ruangan.

Anda hanya perlu untuk memastikan bahwa fitur dan spesifikasi yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan anda.

Sedikit tips bagi anda yang hendak membeli ac baru. Pilihlah toko elektronik yang terpercaya dan telah dikenal untuk menghindari ac palsu atau produk refurbish.

Pastikan anda memperoleh garansi resmi dari produsen ac tersebut, bukan garansi dari took ataupun distributor.

Kami Jasa service AC jogja menyediakan pemasangan AC baru maupun AC lama untuk seluruh wilayah Yogyakarta. Percayakan masalah mesin pendingin anda kepada kami. Segera hubungi kami di nomor yang kami sediakan.

12 Comments

  1. parah. saya beli ac sharp dari blog ini. karena posisinya nomor 1 .. baru dipake 2 minggu rusak. klaim garansinya juga susah..
    teknisi nyaranin beli daikin..

    • ini bukan peringkat, hanya nomor urut saja bos, bener kata teknisinya ac daikin paling bagus cuman harganya emang lebih mahal

  2. makasih admin artikelnya sangat membantu

  3. Ac panasonic dan sharp juga sering bocor dan cpt sekali rusaknya

  4. Sy pke samsung Ar05krfsvurn sm persis kyk yg di 13 merk ini, hbs ms garansi 1 th pas jg evaporatorny bocor…y begitulah elektronik skrg, takaran bahan mengikuti ms garansi.

  5. SAYA PAKAI DAIKIN TIDAK PERNAH ADA MASALAH DAN SUDAH MAU 3 THN BELUM PERNAH ISI FREON…25 DERAJAT DINGINNYA TERASA BANGET…MUDAH2AN GA ADA MASALAH

  6. Sy pake LG dual inverter dah mau 3thn blom pernah isi freon dan service buatan thailand emg bandel badak..gk pernah bermasalah tuuh sm dinginnya..

  7. Saya pakai AC samsung dari tahun 2011 sampe sekarang 2020 masih dingin sekali..

  8. Gree ga recomended,sy pake 1/2 pk low watt utk kmr..16° ga dingin,ank sy keringetan klo tdr..nyesel bngt dah,lg cari merk lain yg bgs,kyknya Daikin memang bgs ya?

  9. btw.
    Toshiba gk ada yg comment?
    kaya om nya lumayan, dan harga lebih murah gopek dibanding Daikin.. gmn, review dong. tq

  10. sebenarnya ketahanan ac yg kita pakai itu tergantung dari cara pemakaian dan perawatan kita sendiri, utk perawatan yg biasa dilakukan sperti cuci indoor harus rutin maksimal 6 bln skali utk ruangan tertutup klo outdoor berhubung diluar ruangan buat jadi 3 bln skali, saya pakai merk aqua (gk ada dlam artikel ini), alhamdulillah udh 3 thun masi normal, emg mungkin ac ini dibawah sharp dngan price yg gk begitu mahal, tapi dngan periodik maintenance yg rutin buat evap maupun conden nya jadi awet juga ,serta piping dalam unit outdoornya sering dibersihkan dari debu agar tidak menyebabkan korosi pada pipanya.. salam teknisi skaligus penggunanya

  11. Suatu waktu saya perlu AC baru karena AC lama sudah sering minta diservice. Dari berbagai merek, pilihan sebetulnya jatuh ke AC Daikin, tapi karena harganya yang lumayan mahal, saya pikir AC Sharp juga cukup lah.
    Di suatu supermarket di Bekasi saya coba cari informasi AC yang bagus dan awet. Menurut sales yang bertugas waktu itu, katanya AC Sharp itu ada yang made in China dan ada yang made in Thailand. Kalau mau yang murah, pilih yang made in China. Kalau mau yang awet, pilih yang made in Thailand.
    Sempat bingung juga karena yang buatan Thailand harganya ternyata jauh lebih mahal. Tapi setelah ngitung kancing akhirnya saya pilih AC yang buatan Thailand.
    Alhamdulillah… ACnya sekarang sudah dipakai lebih dari 3 tahun dan masih berfungsi dengan baik. Saya juga tidak direpotkan dengan AC yang nggak dingin, bocor, harus dilas, harus tambah freon, dll.
    Untuk bapak ibu kakak adek yang lagi pilih-pilih AC, boleh jadi bahan masukan yah infonya ini….
    Selain itu… 1. Jangan pernah minta saran dari tukang service ac kalau mau beli AC baru. Si tukang service AC pasti akan arahkan kita untuk beli ac yang perlu sering diservice…. he he he..
    2. Sesuaikan besarnya ruangan dengan kekuatan AC. Jangan sampai kurang. Kalau kurang, pasti kurang dingin, dan orang yang ada di ruangan pasti akan set ke suhu terendah dengan kekuatan kipas yang tinggi. Akibatnya ya AC bisa cepat rusak. Lebih baik kekuatan ACnya dilebihkan. AC lebih tenang kerjanya dan tidak cepat rusak.
    Semoga bermanfaat
    Wasalamu alaikum warahmatullah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *